Salah satu tempat yang wajib dikunjungi saat berada di Madinah adalah kebun kurma. Lokasinya masih di dalam kota, dekat sekali dengan Masjid Quba, masjid yang pertama kali dibangun oleh Nabi Muhammad SAW. Jaraknya sekitar 5 kilometer sebelah tenggara Kota Madinah.
Kebun kurma ini memiliki 600 pohon kurma dengan beragam jenis. Ada kurma jenis Rutanah, Halwah, hingga Ajwa. Umurnya bervariasi ada yang enam tahun hingga 60 tahun. Sekilas, pohon kurma ini seperti pohon sawit. Tertata rapi dan di tanah dengan jarak yang relatif sama.